Jumat, 23 Oktober 2015

Kronologi Perjalanan Kehidupan di Bumi

Bumi Kita Sudah Tua




Sampai saat ini para ahli sejarah belum dapat menentukan secara tepat kapan kehidupan manusia di bumi ada, apakah dimulai sejak Nabi Adam As ada atau seperti yang kita pelajari selama ini dengan adanya masa kehidupan manusia purba. Menurut para ahli sejarah rentang perjalanan bumi yang kita huni sudah mencapai sekitar 2.500 juta tahun yang lalu. Apakah benar atau tidak ?
Untuk memahami hal tersebut kita perlu memahami kronologi perjalanan kehidupan  dipermukaan bumi yang memiliki rentang waktu yang sangat panjang.
Pendekatan Para Ahli sejarah dalam memahami kronologi perkembangan bumi digunakan dua pedekatan penelitian  yaitu penelitian ilmu Geologi, Biologi  dan penelitian ilmu Arkeologi.
Ilmu Geologi adalah ilmu yang mempelajari tentang usia lapisan bumi, sementara ilmu Biologi lebih mengkaji kepada kajian keragaman hayati makhluk hidup. Sementara ilmu Arkeologi adalah ilmu yang mengkaji bukti-bukti, jejak fisik aktivitas manusia seperti artefak, monumen, candi dan sebagainya.
Kronologi Kehidupan Bumi ditinjau dari penelitian Geologi-Biologi

Kamis, 22 Oktober 2015

Cara Mudah Memahami Revolusi Amerika

Buatlah Satu Peta saja dalam Memorimu

Untuk memahami bagaimana berjalannya sebuah peristiwa kadang-kadang sangat sulit kalau hanya di baca, apalagi bahan bacaannya sangat panjang. Kadang-kadang di baca berulang-ulang pun masih belum bisa memahami apa isi bacaan. Untuk mempermudah pemahaman khususnya dalam pelajaran sejarah buat lah peta dalam pikiran mu.
Mari belajar  Revolusi Amerika...
langkah-langkah  agar kita mudah memahami Revolusi Amerika :
1. Bacalah bahan bacaan (Revolusi Amerika), dengan konsentrasi
2. Tandai peristiwa-peristiwa penting yang ada dalam Revolusi Amerika (tuliskan tanggal, tahun peristiwa,
     kejadian dan tokoh )
3. Tuliskan dalam garis waktu (time line)
4. Susunlah dari tahun atau tanggal terkecil sampai terbesar
5. Untuk Mengingat letak geografisnya buatlah petanya
6. Berikan warna-warna menarik agar menarik untuk dibaca
Lihatlah contoh peta pikiran di bawah ini !


dari contoh gambar peta pikiran di atas kita dapat memahami :
1. Revolusi Amerika dimulai pada tahun 1607 dengan pendirian koloni oleh Inggris
2. Karena Amerika menjadi sasaran koloni negara-negara di Eropa terutama Inggris dan Perancis pada     
    tahun 1754 terjadi bentrokan bersenjata antara tentara Perancis dengan Inggris dan koloni Virginia  di
    Amerika Utara (perang ini dikenal dengan perang tujuh tahun berlangsung antara tahun 1754 - 1763) 
    perang ini berakhir dengan dicabutnya kebebasan berpolitik dan berdagang bagi Perancis, Penguasaan
    Inggris atas koloni Amerika, dan pembebanan pajak yang tinggi bagi penduduk koloni, hal ini yang 
    mendorong dimulainya revolusi Amerika
3.Peristiwa penting lain dalam revolusi Amerika adalah terjadinya "Boston Tea Party" tahun 1773, yaitu
   peristiwa pembongkaran teh oleh koloni Inggris di Amerika di pelabuhan Boston (hal ini terjadi karena teh
   dagangan penduduk koloni tidak dapat masuk ke negara Inggris karena pajak masuk yang tinggi)
4. Karena Inggris menderita kerugian yang cukup besar, maka memberlakukan Undang-Undang
    Paksaan sebagai hukuman
5. Reaksi dari hukuman tersebut, maka pada 5 Desember 1774 diadakan Kongres Continental I di
    Philadelphia, meghasilkan keputusan penduduk koloni tidak perlu mematuhi Undang-Undang Paksaan
6. Hal di atas membuat Parlemen Inggris marah dan menggunakan kekuatan militer untuk memaksa
    pelaksanaan Undang-Undang Paksaan tersebut, sehingga pecah perang kemerdekaan Amerika antara
    tahun 1775 - 1783
7. Sementara perang terus berkobar pada 10 Mei 1775 diadakan kembali Kongres Continental II.
    dilaksanakan di Philadelphia, dihadari wakil-wakil 13 koloni (New Hampshire, Massachusset, Rhode
    Island, Connecticut, New York, George Jersey, Pennsylvania, Belaware, Virginia, Northand South,
    Carolina, dan Maryland), menghasilkan keputusan :
a. dikirimnya usulan perdamaian antara Raja George III dengan rakyat yang dikenal dengan "Olive Branch
    Petition", oleh John Dickinson pada 5 Juli 1775, tetapi ditolak oleh Parlemen Inggris
b. dibentuknya" American Continental Army " dan yang diangkat sebagai panglima tertinggi George
    Washington.
c. didorong oleh ide Thomas Paine dalam tulisannnya berjudul "Common Sense" (pikiran sehat) maka
    kongres memutuskan meyatakan kemerdekaan Amerika
d. Membentuk komite penyusun pernyataan kemerdekaan yang terdiri dari Thomas Jefferson, Franklin,
    John Adams,Robert R Livington dan Roger Sherman dan berhasil merancang
   "Declaration of Independence", yang ditulis tangan oleh Thomas Jeffereson dan dibacakan di State House 
    Boston pada 4 Juli 1776
8. Mengangkat George Washington sebagai presiden pertama Amerika
9. Mengutus Benyamin Franklin untuk menjadi wakil USA di Perancis untuk mencari bantuan pada perang
    Britania Raya , Perancis kemudian mengirimkan Jenderal Marquis de Lafayete untuk memberikan bantuan
10. Pada tahun 1777 Inggris menderita kekalahan di Saratoga
11. Pada tahun 1783 Inggris menyerah dan mengakui kemerdekaan Amerika Serikat setelah
      menandatangani perjanjian Versailles di Paris.
demikian rangkuman peristiwa yang terjadi pada Revolusi Amerika.

semoga ikut membantu anda memahami jalannya peristiwa Revolusi Amerika :)






Senin, 19 Oktober 2015

Penggantian Istilah Pra Sejarah dengan Pra Aksara



Masa Pra Sejarah, Benarkah Ada Masa Prasejarah???


Dalam setiap buku pelajaran sejarah dari mulai Sekolah Dasar, sampai  dengan Sekolah Menengah Atas, baik yang memakai kurikulum 1994 sampai pada kurikulum 2006 kita masih mendapatkan pelajaran tentang masa pra sejarah. Tetapi benarkah ada yang di maksud dengan masa pra sejarah? mari kita telusuri...

Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) prasejarah  diartikan :
"bagian ilmu sejarah tentang zaman ketika manusia hidup dalam kebudayaan yang belum mengenal tulisan"

 jika di lihat secara akar kata  prasejarah berasal dari kata pra yang artinya sebelum, dan sejarah yang diartikan aktivitas manusia, jadi kata prasejarah diartikan sebagai sebelum ada aktivitas kehidupan manusia.
sehingga jika belum ada aktivitas manusia di bumi ini maka masa tersebut tidak termasuk ke dalam sejarah.

Mengapa manusia menjadi fokus dalam sejarah ? karena manusia adalah objek sekaligus subjek dalam sejarah, manusialah yang terlibat langsung dalam sebuah peristiwa yang akan mampu merubah tatanan kehidupan secara luas. Sehingga titik tolak sejarah terletak pada aktivitas manusia. Dalam kenyataannya, sekalipun belum mengenal tulisan manusia tetap beraktivitas dang menghasilkan kebudayaan, jadi adakah masa prasejarah? jawabannya, jika aktivitas manusia menjadi tolak ukur perkembangan sejarah maka tidak ada masa prasejarah.

Yang lebih tepat yang harus kita pelajari adalah masa manusia sebelum mengenal tulisan atau dikenal dengan masa praaksara sehingga para ahli sejarah saat ini mengganti istilah prasejarah dengan praaksara 
praaksara berasal dari dua kata pra yag diartikan sebelum, dan aksara yang diartikan tulisan jadi masa praaksara diartikan sebagai masa sebelum mengenal tulisan. Sehingga ketika ada pertanyaan kapan masa praaksara dimulai?  jawabannya pada masa dimulainya aktivitas manusia di bumi, kemudian berakhir pada masa manusia mulai mengenal tulisan.
Jika Nabi Adam AS merupakan manusia pertama di muka bumi  maka masa praaksara itu dimulai pada masa diutusnya Nabi Adam AS ke bumi, dan berakhir pada masa diutusnya Nabi Idris AS karena Nabi Idris AS mulai mengajarkan membaca dan menulis  wallahu'alam

semoga bermanfaat....

Senin, 12 Oktober 2015

Belajar Sejarah itu Mudah

Mengapa pelajaran sejarah banyak tidak disukai ? 

Siswa-siswa pada umumnya tidak menyukai pelajaran sejarah karena pelajaran sejarah dianggap sebagai sesuatu yang membosankan, kenapa bosan karena untuk bisa memahami sejarah orang harus membaca, inilah pangkal utama mengapa siswa-siswa di sekola pada umumnya enggan untuk belajar sejarah. Membaca merupakan sesuatu yag sangat tidak disenangi oleh kebanyakan masyarakat Indonesia khususnya remaja pada masa sekarang ini.
Padahal membaca memiliki manfaat yang sangat besar bagi kita, bukan saja memudahkan kita dalam belajar tetapi juga membuka wawasan pengetahuan yang luas bagi kita. sehingga jika ingin mudah belajar sejarah mulailah dengan membaca !

Tips lain agar kita mudah belajar sejarah adalah :

  1. bacalah setiap bacaan yang kamu temukan dengan konsentrasi yang penuh
  2. bangun rasa keingintahuan dalam pikiranmu (ini membantu otakmu mengirim impuls positif terhadap matamu agar mulai membaca)
  3. katakan ini (bahan bacaan dihadapanmu) menarik untuk dipelajari  (membantu membangun pikiran positif dan ketertaikan terhadap bacaan)
  4. rekamlah hasil bacaanmu dengan tulisan (pergunakan konsep pertanyaan 5W+ H (what,when, where, who, whom dan how )untuk membantu pemahamanmu)
  5.  tulislah dalam bentuk peta pikiran (boleh diwarnai jika suka) supaya menarik untuk di baca kembali
selamat mencoba ! semoga bermanfaat  :)